Selasa, 22 Desember 2009
Selasa, 24 November 2009
Cantona Ingin Hajar Henry
PARIS - Legenda Manchester United yang juga mantan punggawa Timnas Prancis Eric Cantona geram kepada Thierry Henry. Dia mengaku ingin menghajar bomber Barcelona tersebut. Ada apakah?
Ya, itu semua masih terkait insiden handball yang dilakukan Henry pada laga Play-off Piala Dunia menghadapi Republik Irlandia tengah pekan kemarin. Cantona menyatakan dirinya pasti bakal menghujamkan bogem mentah kepada Henry jika saja dia adalah pemain Boys in Green.
Cantona juga kaget dengan apa yang dilakukan mantan pemain Arsenal itu di akhir laga. Henry dengan tenang duduk di sebelah kapten Irlandia Richard Dunne padahal kubu lawan sudah mati-matian menghujatnya.
"Apa yang dilakukannya pada akhir pertandingan membuat saya sangat terkejut. Dengan disorot kamera TV dia datang menghampiri pemain-pemain Irlandia untuk menenangkan mereka," ujar Cantona.
"Jika saya adalah pemain Irlandia, maka dia hanya akan berdiri di sana tidak kurang dari tiga detik," ketus mantan pemain yang terkenal tempramental itu seperti dikutip The Sun,
Rabu, 28 Oktober 2009
Anggaran Pertahanan AS USD680 M
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat Barack Obama menandatangani anggaran pertahanan untuk tahun fiskal mendatang, termasuk USD170 miliar dana untuk perang di Afghanistan dan Irak.
Anggaran untuk tahun 2010 itu ditandatangani Obama di Gedung Putih, Rabu kemarin waktu setempat. Sejumlah proyek-proyek mahal tidak dimasukkan dalam anggaran tersebut.
"Saya selalu menolak gagasan yang membuat kita harus membuang miliaran dolar uang pembayar pajak untuk membuat negeri ini aman," kata Obama saat menandatangani anggaran itu. Dikutip dari AFP, Kamis (29/10/2009), turut hadir dalam penandatanganan itu Menteri Pertahanan Robert Gates dan Wakil Presiden Joe Biden.
"Faktanya, saya pikir bahwa membuang dolar-dolar ini membuat kita semakin tidak aman, dan itulah mengapa kita harus meloloskan anggaran pertahanan yang menghapuskan beberapa pemborosan dan inefisiensi dalam proses pertahanan kita."
Beberapa pos yang dihapus antara lain Sistem Pertempuran Masa Depan, laser udara, dan sebuah helikopter kepresidenan baru yang memakan biaya hampir sama besarnya dengan pesawat kepresidenan Air Force One.(jri)
(Okezone.com)
Diposting oleh cLouD CommUniTy di 21.06 0 komentar
Voodoo Ronaldo Dikirim Paris Hilton
MADRID - Cedera Cristiano Ronaldo yang dikabarkan akibat guna-guna seorang wanita, menyeret nama selebriti kaya Paris Hilton. Wanita konglomerat itu digosipkan menjadi orang yang bertanggung jawab atas cedera Ronaldo.
Seperti sudah dikabarkan sebelumnya, seorang dukun wanita bernama Pepe sudah memberikan pernyataan bahwa dirinyalah yang mengirimkan ilmu voodoo kepada CR-9, atas permintaan seorang wanita.
Pepe mengumbar pernyataan tersebut kepada AS, pada 22 Oktober lalu. Pepe menjelaskan dirinya diminta seorang wanita untuk "mengerjai" Ronaldo setelah Ronaldo memutuskan tali asmara mereka. Namun, Pepe hanya memberikan sedikit identitas wanita tersebut dengan ciri-ciri non-Eropa serta dari keluarga terkenal.
Nama Hilton mencuat setelah beberapa tabloid selebriti Eropa mengupas berita tersebut. Hanya, Pepe masih membantahnya. "Saya tidak bisa mengatakan siapakah wanita tersebut!"
Pepe hanya menjelaskan bahwa Ronaldo bisa sembuh dari cederanya dan melanjutkan karier sebagai pesepakbola. Ronaldo sendiri masih harus menjalani perawatan dan belum bisa tampil memperkuat Madrid dalam waktu dekat.
(zwr)
(Okezone.com)
Diposting oleh cLouD CommUniTy di 21.02 0 komentar
Amy Winehouse Pamer Payudara Rp500 Juta
LONDON - Penyanyi Black to Black Amy Winehouse memamerkan payudara senilai 35.000 poundsterling atau senilai Rp542 juta kepada penonton The Special Q Award, di Grosvenor House Hotel, London.
Seperti disengaja, saat itu Amy sedang berada di belakang panggung dan sedang diambil gambarnya. Saat itulah, puting payudara berukuran 32 D milik Amy tampak terlihat keluar dari korset bunga yang dikenakannya, sebagaimana dikutip okezone dari The Sun, Selasa (27/10/2009).
Berpakaian seronok ini memang identik dengan wanita pemilik tato di lengan yang sering tampil bugil ini. Kejadian tersebut merupakan yang kedua, setelah dia gagal menunjukkannya tepat waktu di awal penampilan di atas panggung.
Dia 'menghilang' saat waktunya tiba, dia berjalan sempoyongan meninggalkan panggung pergi bersama bandnya, kemudian berteriak mengejutkan penonton "Berikan itu untuk The Specials."(uky)
(Okezone.com)
Diposting oleh cLouD CommUniTy di 20.56 0 komentar
Twitter Jadi Perangkat Kesayangan Teroris
NEW YORK - Sebuah draft yang dipercaya sebagai milik militer Amerika terkait laporan terorisme di dunia berhasil menguak perangkat yang berpotensi digunakan oleh jaringan teroris. Twitter merupakan salah satunya.
Dilansir Breitbart, Kamis (29/10/2009), dari laporan batalion intelijen militer ke-304m, menyebutkan beberapa perangkat selular dan teknologi internet yang sangat berpotensi untuk digunakan oleh teroris untuk menjalankan aksinya.
Sebuah bagian dalam draft tersebut menuliskan "Twitter sangat berpotensi untuk dijadikan alat bagi teroris. Pasalnya postingan-postingan (tweet) yang ada di situs jejaring sosial itu lebih cepat beredar ketimbang berita di media massa. Bahkan pihak kepolisian di Amerika pun terkadang memantau Twitter untuk memantau tindak kejahatan.
Selain Twitter, GPS dan ponsel kerap juga menjadi perangkat operasional teroris. Demikian juga halnya dengan software pengubah suara untuk mengecoh pihak keamanan yang mampu menyelidiki aksi teroris berdasarkan keabsahan suara. (srn)
(Okezone.com)
Diposting oleh cLouD CommUniTy di 20.53 0 komentar
Inilah Calon Mobil Dinas Menteri Baru
JAKARTA - Kabinet Indonesia Bersatu jilid II bentukan SBY dikabarkan akan menggunakan mobil baru yakni Toyota Crown Majesta. Seperti apa sih sedan yang katanya seharga Rp1,8 miliar ini?
Bila ditarik dari keluarga Toyota Crown, maka sebenarnya sedan tersebut telah ada sejak 1955. Namun Toyota baru menggunakan nama Crown Majesta pada 1991 untuk menghadang BMW Seri 7, Mercedes-Benz S-Class maupun Hyundai Equus.
Saat itu Toyota menghadirkan dua varian mesin untuk Majesta, yakni 3.0 Liter 2JZ-GE dan 4.0 Liter 1UZ-FE V8 yang keduanya dicomot dari varian Lexus, masing-masing Lexus GS dan Lexus LS400.
Saat itu Majesta dibekali seperangkat fitur unggulan yang diklaim paling canggih di kelasnya. Misalnya saja penggunaan GPS, elektrik power steering four wheel steering dan head-up display.
Dan kini, setelah 13 generasi Crown Majesta terbaru hadir di negeri matahari terbit tersebut awal Maret lalu. Semuanya tentu sudah mendapat perubahan yang signifikan.
Misalnya saja dari sisi mesin, Majesta kini menggunakan engine 4.3 liter V8 dengan kode 3UZ-FE berpenggerak roda 4x2, dan juga 4.6 liter V8 1UR-FSE 4x4. Semuanya dijalankan dengan pilihan transmisi 6-speed otomatis dan 8-speed otomatis.
Dijuluki full-size premium luxury sedan, Majesta generasi teranyar menggunakan teknologi VVT-i elektronik (VVT-iE) untuk meningkatkan performa dan efisiensi bahan bakar mesinnya. Untuk yang 4,6 liter mampu menghasilkan tenaga maksimum 347 ps pada 6.400 rpm dan torsi 460 Nm di 4.100 rpm.
Dari sisi kenyamanan, jangan tanyakan pada sedan mewah ini. Seperangkat piranti hiburan, keselamatan, dan panel indikator lainnya berjejalan di kabin Majesta.
Pada setir misalnya, pengemudi bisa mengatur tampilan layar monitor yang menampilkan indikator kinerja mesin, pemakaian bahan bakar, hingga mode Eco Zone yang memungkinkan Majesta lebih ramah lingkungan.
Lantas ada juga perangkat GPS yang menampilkan peta-peta secara interaktif. Hebatnya, perangkat yang juga memaparkan informasi rambu-rambu ini terhubung dengan sistem rem dan akselerasi serta perangkat keselamatan aktif mobil. Sehingga apabila mobil melewati lampu merah, maka otomatis rem akan berfungsi saat pengemudi telat mebnginjak rem.
Ada pula berbagai perangkat hiburan baik untuk penumpang jok depan maupun baris kedua. Semuanya disajikan secara terpisah agar penumpang belakang yang ingin menikmati hiburan tidak terganggu dengan gerak si sopir.
Apa yang diterapkan Toyota mungkin tepat, karena konsumen yang menggunakan Majesta tentu lebih memilih duduk dibangku penumpang belakang daripada mengemudikan mobilnya sendiri.
Karena itulah satu monitor berukuran 9 inici juga disematkan pada sedan mewah ini. Monitor yang cukup lebar tersebut mampu menyajikan berbagai hiburan seperti memutar CD, MP3, DVD, MP4, bahkan hingga siaran TV global melalui satelit. Peerangkat ini dihubungkan dengan 19 amplifier dan 20 speaker.
Agar penumpang tetap nyaman selama perjalanan, Toyota menggunakan sistem suspensi udara hidrolik disemua kaki-kaki Majesta. Asiknya, ketinggian dan tingkat kekerasan suspensi udara tersebut bisa diatur melalui tombol-tombol yang ada di panel indikator kabin.
Sekujur bodi juga dibuat lebih mampu meredam suara bising dari luar yang masuk ke dalam kabin. Selain itu struktur body juga dibuat lebih persisi untuk menghindar benturan fatal ketika terjadi kecelakaan baik dari samping, depan maupun belakang. Ini belum termasuk 10 airbag yang tersedia di sekujur kabin Majesta.
Agar mobil lebih 'safety', Toyota pun membekalinya dengan perangkat keselamatan lain seperti Night View di mana Majesta bisa mendeteksi apabila ada benda lain yang berada di depan mobil namun tidak tertangkap cahaya lampu mobil saat malam hari.
Dengan semua perangkat tersebut, diharapkan baik pengemudi mapupun penumpang Majesta akan merasa aman dan nyaman ketika berada di dalam mobil. (uky)
(Okezone.com)
Diposting oleh cLouD CommUniTy di 20.51 0 komentar
Label: Inilah Calon Mobil Dinas Menteri Baru, Toyota Crown Majesta